[CAD-MAP-16]: Network Topologi untuk Menampilkan Informasi Jarak

Reference : [CAD-MAP-12]: Menulis Text Jarak dan Azimut Menggunakan Query dan Annotation di AutocadMap
Platform : Autocad Map
Download :  

 

Pada tulisan [CAD-MAP-12]: Menulis Text Jarak dan Azimut Menggunakan Query dan Annotation di AutocadMap telah dijelaskan beberapa cara untuk menampikan dimensi jarak pada object garis dan azimuth di autocad. Tulisan kali ini adalah contoh penerapan atau tutorial lebih lanjut dari tulisan sebelumnya.

Contoh gambar di bawah hasil pengukuran bidang tanah yang telah diberi dimensi jarak di tiap sisi bidang tanah.

image

Biasanya penulisan jarak ini dilakukan secara manual dengan menggunakan tool dimension di autocad atau menggunakan tool distance kemudian menulis hasil jaraknya dalam bentuk text di sisi bidang tanah. Tentunya hal ini akan menjadi pekerjaan yang membosankan atau melelahkan jika terdapat bidang yang sangat banyak. Saya akan memberikan trik bagaimana cara membuat label secara cepat dengan menggunakan tool network topology query dalam autocad map.

Agar proses bisa dilakukan lebih efektif dan efisien perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut:

  1. Object yang akan diberi dimensi harus berupa Line bukan Polyline dan terletak pada layer yang sama. Misal layer lama : 020100
  2. Buat layer baru misal: 020100L untuk menampung garis yang akan diberi dimensi sehingga tidak merubah object di layer sebelumnya (020100)
  3. Buat layer baru misal: 020100D untuk menampung tulisan dimensi sisi bidang.

Contoh gambar yang akan diberi dimensi jarak:

image

Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Buat layer baru untuk menampung object garis yang akan diberi label misal: 020100L dan layer untuk menampung text dimensi misal 020100D

2. Untuk mempermudah identifikasi lakukan setting warna layer yang berbeda masing-masing untuk layer 020100L dan 020100D

3. Copy object di layer 020100 ke layer 020100L:

3.1. Lakukan quick select untuk memilih semua object di layer 020100. Ketik di command: qselect

3.2. Pilih Properties: Layer, Operator:= Equals dan Value: 020100 kemudian click [OK] sehingga semua object di layer 020100 terpilih.

3.3. Copy object terpilih dengan mengetik di command: COPYTOLAYER

3.4. Select object on destination layer or [Name] <Name>: N

3.5. Kemudian pilih layer 020100L

3.6. Specify base point or [Displacement/eXit] <eXit>: X

 

4. Cek object di layer 020100L, jika object polyline, lakukan explode sehingga menjadi object line.

4.1. Ketik di command: qselect

4.2. Pilih object type: Polyline, Properties: Layer, Operator:= Equals dan Value: 020100L kemudian click [OK]

4.3. Ketik di command: EXPLODE

 

5. Membuat Network Topology

5.1. Jika map task pane belum aktif, ketik di command: MAPWSPACE, kemudian pilih: ON

5.2. Pada tab [Map Explorer], click kanan [Topologies], kemudian pilih [Create]

5.3. Pada tahapan [Topology Type], pilih Type: Network, Topology Name : NetLine kemudian click [Next]

5.4. Pada tahapan [Select Links], pilih Layer: 020100L, kemudian click [Finish]

5.5. Network topology [NetLine] akan ditambahkan dalam group [Topologies] di map explorer

image

 

6. Topology Query

6.1. Click kanan topologi [NetLine], pilih [Analysis] kemudian [Topology Queries]

6.2. Pilih [Define Query]

6.3. Pada kotak dialod Define Query, click [Location], kemudian piliha [All]

6.4. Pada Query Mode, pilih [Draw]

6.5. Check kemudian Click [Alter Properties] pada group [Options]

6.6. Pada kotak dialog [Set Properties Alteration], click tombol [Text]

6.7. Pada kotak dialog [Define Text], click tombol [Expression]. Pilih [Direct Resitance] di bawah group [Network Link] pada topology [NetLine], kemudian click [OK]

image

6.8. Lakukan modifikasi isian di Text Value semula: :DIRECT_RESISTANCE@TPMLINK_NetLine menjadi (RTOS :DIRECT_RESISTANCE@TPMLINK_NetLine 2 2) agar text jarak ditampilkan dalam format 2 angka desimal.

6.9. Isikan Text Height: 2, Layers: 020100D

6.10. Lakukan modifikasi di Rotaion semula: 0 menjadi: (/ (* .ANGLE 180) pi) agar rotasi text sesuai dengan arah garis, kemudian click [OK]

6.11. Tampilan Text Properties Alteration menjadi:

image

6.12. Click [OK], kemudian [Execute Query].

Gambar setelah execute query:

image

6.13. Jika dianggap perlu, set layer 020100L menjadi OFF

~~selamat mencoba~~

2 thoughts on “[CAD-MAP-16]: Network Topologi untuk Menampilkan Informasi Jarak

Leave a comment